Gagasankalbar.com – Kehadiran Cesar Marchello Miracle sebagai salah satu komisioner termuda di Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Kalimantan Barat periode 2025–2028 menjadi catatan penting dalam sejarah kelembagaan penyiaran di daerah.
Cesar menyebut keterlibatan generasi muda dalam dunia penyiaran merupakan langkah strategis di tengah perubahan pola konsumsi media.
“Kaum muda harus dilibatkan secara aktif, baik sebagai penonton maupun kreator. Penyiaran perlu menjadi ruang edukasi, kreativitas, dan inspirasi,” ujar Cesar 31/12/25
Ia menegaskan komitmennya mendorong konten yang edukatif, pengawasan siaran yang berorientasi pada nilai positif, serta membuka ruang kolaborasi dengan kreator muda.
“Harapannya, penyiaran bisa menjadi sumber informasi yang sehat dan wadah tumbuhnya komunitas positif bagi generasi muda,” pungkasnya.
Selain itu, Cesar mendorong lembaga penyiaran untuk beradaptasi dengan perkembangan teknologi digital, seperti pemanfaatan konten kreatif, podcast, dan siaran interaktif yang dekat dengan dunia anak muda.
Ia juga mengajak generasi muda untuk aktif memberikan masukan terhadap kualitas siaran.
“Feedback dari kaum muda sangat penting agar penyiaran terus berkembang dan benar-benar menjawab kebutuhan generasi saat ini,” tutupnya.









